NEWS UPDATE:  
-- SELAMAT DATANG DI WEBSITE SATLANTAS POLRESTABES SURABAYA -- SIAP MEMPERTAHANKAN PREDIKAT WBK DAN WBBM --

“Sambang Security Klinik Pramita Itulah Yang Dilakukan Bhabinkamtibmas Polsek Wonokromo Sambil Sampaikan Pesan Kamtibmas”

Bhabinkamtibmas Kelurahan Sawunggaling Polsek Wonokromo (Aiptu Arifin Suwandi) melakukan sambang dialogis dengan Security Klinik Pramita di Jl. Adityawarman No. 73 – 75 Surabaya. (Sabtu, 10/08/2019).

Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas Kelurahan Sawunggaling Aiptu Arifin Suwandi mengajak warga binaannya untuk selalu memberikan masukan-masukan kepada Polri terkait masalah situasi kamtibmas di lingkungannya dalam rangka meningkatkan kemajuan wilayahnya dan manakala ada permasalahan yang terjadi agar di musyawarahkan dengan pihak kelurahan dan warga, “tuturnya.

“Bhabinkamtibmas Aiptu Arifin Suwandi juga melakukan dialogis dengan Security Klinik Pramita dan menyampaikan pesan kamtibmas terkait maraknya aksi kejahatan 3 C (Curat, Curas dan Curanmor) serta tindak kejahatan lainnya, antisipasi terhadap berkembangnya paham radikalisme di lingkungan sekitarnya dan tetap menjaga kerukunan antar warga, “ucapnya.

Aiptu Arifin Suwandi juga mengungkapkan bawasannya kegiatan sambang seperti ini akan terus dilakukan dengan semua elemen masyarakat baik itu Instansi Pemerintah, perangkat Lurah, kalangan toga, tomas, toda maupan yang lainya dan kami sangat sadar bahwa kami tidak mungkin akan bisa menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat tanpa adanya dukungan dari semua pihak, karena dengan adanya dukungan masyarakat diharapkan wilayah Kelurahan Sawunggaling Kecamatan Wonokromo ini akan tetap kondusif, “terang Aiptu Arifin Suwandi. ***humas wonokromo.

12-08-2019 12:36