Surabaya - Meningkatnya angka pelanggaran di Jalan Raya yang dilakukan pengendara Roda 2 maupun Roda 4, Unit Timsus Turjagwali Satlantas Polrestabes Surabaya terus melakukan Patroli Kamtibmas di Kota Surabaya.
Pada kali ini Patroli dilakukan diseputaran Jl.Darmo Surabaya, menemukan banyak pelanggaran kasat mata yang dilakukan pengguna jalan. Timsus menemukan pelanggar yang memodifikasi kendaraan roda 2 yang dimiliknya dengan tidak memasang Spion, lampu sign tidak terpasang.
Pelanggar sekecil apapun dapat membahayakan pengendara maupun pengguna jalan yang lain, sehingga kami dengan tegas akan menindak hal tersebut. Meskpiun tilang konvensional belum diterapkan di Kota Surabaya, Kami tetap menggunakan teguran simpatik yang diberikan kepada pelanggar agar pelanggar mendapatkan efek jera dan tidak mengulangi kembali" ujar personil Tim Sus Unit Turjagwali Satlantas Polrestabes Surabaya.