SURABAYA - Dalam rangka menjaga kamseltibcarlantas di Kota Surabaya, Satlantas Polrestabes Surabaya berkomitmen akan terus melaksanakan penindakan setiap pelanggaran lalu lintas tanpa pandang bulu, hal ini terlihat pada saat kegiatan aksi unjuk rasa pada Kamis (15/12/22) lalu yang mana banyak sekali massa aksi yang acuh tak acuh atas keselamatan diri dan orang lain saat berkendara.
Satlantas Polrestabes Surabaya menggunakan Etle statis, Mobil Incar dan Etle handheld pada saat penindakan pelanggar kamis lalu, Pelanggaran yang banyak tercatat adalah sebagia besar di dominasi roda 2 dengan tidak menggunakan helm, berboncengan lebih dari 1 dan kelengkapan kendaraan yang tidak lengkap seperti spion tidak terpasang.
Satlantas Polrestabes Surabaya selaku pihak Kepolisian dalam pengamanan jalannya aksi unjuk rasa akan selalu mendukung dengan optimal, namun jika masih ada pihak massa unjuk rasa yang melanggar peraturan maka kami akan tetap menindak dengan tegas hal tersebut, kami menggunakan 3 tilang elektronik yang nantinya surat tilang akan dikirimkan langsung ke alamat pelanggar melalui pos.